Pondok Ramadhan SMA Surya Buana 2019
Alhamdulillah, bulan yang penuh berkah atau bulan Ramadhan sudah tiba. untuk mengisi kegiatan yang positif di SMA Surya Buana diadakanlah kegiatan Pondok Ramadhan. Meskipun dalam keadaan puasa tidak menyurutkan semangat siswa-siswi SMA Surya Buana mengikuti kegiatan ini karena diisi oleh materi – materi yang bermanfaat karena dari narasumber yang sangat berkompeten dalam bidangnya.
Kegiatan tersebut berlangsung selama tiga hari mulai dari tanggal 8 – 10 Mei 2019 yang bertempatkan di Mushola atau tempat lain secara kondisional. Beberapa materi yang diberikan kepada siswa antara lain tentang tahsin dan tadarus Al-quran, pembahasan tentang fiqih di media sosial, pembahasan tentang hubungan puasa dan kesehatan, ngaji kitab ta’limul muta’lim dan bedah film.
Insyallah di akhir hari Pondok Ramadhan dilaksanakan buka puasa bersama dan salat tarawih di Mushola SMA Surya Buana. Semoga kegiatan tersebut memberikan manfaat dan juga menambah wawasan kepada siswa – siswi . Barakallah